Teknik Bodi Otomotif

Profil Teknik Bodi Otomotif

Posted on Rabu, 27 Mei 2020 Pukul 09:00:00 WIB

Kemajuan teknologi otomotif berkembang pesat memberikan banyak keuntungan bagi produsen dan membuka peluang lowongan kerja yang besar, Selain itu, industri otomotif juga sudah merambah ke dunia pendidikan dengan menggandeng SMK- SMK untuk menjadi mitra binaannya sehingga lebih memantapkan calon siswanya. Teknik Bodi Otomotif (TBO ) SMK Kristen 5 Klaten merupakan SMK yang mengembangkan Program Penguatan Pendidikan Vokasi dalam rangka membangun Link & Match SMK dengan Industri . Kurikulum Teknik Perbaikan Bodi Otomotif (TBO) secara sederhana lebih memfokuskan pada keterampilan yang berhubungan dengan perbaikan bodi kendaraan. Keterampilan mencakup penguasaan dalam melakukan perawatan dan perbaikan bodi kendaraan dengan mencakup empat aspek kompetensi, yaitu (1) aspek kompetensi sikap spiritual, (2) sikap sosial, (3) pengetahuan, dan (4) keterampilan. Aspek-aspek kompetensi tersebut dicapai melalui proses pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler,serta dengan proses pembelajaran TEACHING FACTORY.

Kebijakan link and match dioperasionalkan dalam bentuk pelaksanaan program Pendidikan Sistem Ganda (PSG) dengan pola Praktik Kerja Industri (Prakerin) yang memastikan tempat prakerin selalu ditempatkan dibengkel Perbaikan Bodi Kendaraan dengan dukungan dari kementerian perindustrian,dengan menjadikan SMK BINAAN sebagai bagian upaya LSP BODI, ABBA ( Asosiasi Bengkel Bodi Indonesia ) untuk berperan serta dalam menyiapkan tenaga kerja yang terampil, inovatif dan siap di dunia kerja yang semakin kompetitif di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

Dengan adanya dukungan dari dinas pendidikan dan kementrian perindustrian , maka SMK Kristen 5 Klaten bekerjasama sebagai mitra binaan dengan dunia usaha dan dunia industri (DUDI) bidang bodi otomotif, sehingga peluang kerja lulusan TBO SMK Kristen 5 Klaten sangat menjanjikan asalkan memenuhi syarat- syarat dengan standar keahlian yang ditetapkan. Siswa dapat bekerja pada perusahaan nasional maupun multinasional bidang Bodi otomotif Selain itu, siswa dapat menjadi entrepreneur yang siap berwirausaha dalam bidang tersebut mengingat pertumbuhan bisnis ini lumayan pesat. Membuka bengkel sendiri adalah salah satunya. Saat siswa lulusan ingin melanjutkan kompetensinya, saat ini tersedia banyak pilihan perguruan tinggi yang membuka jurusan yang relevan dengan kompetensi keahlian TBO. Jadi, jangan khawatir bila ingin mengembangkan karir lebih lanjut.

MITRA KERJASAMA SMK KRISTEN 5 KLATEN

  1. LSP-TO BODI OTOMOTIF
  2. ABBA (ASOSIASI BENGKEL BODI INDONESIA)
  3. ASTRA DAIHATSU BODI PAINT
  4. TOYOTA BODI PAINT
  5. HONDA BODI PAINT
  6. PT. PACIFIC PAINT
  7. EKA AUTO BODI PAINT
  8. SATRIA JAYA BODI PAINT
Info Teknik Bodi Otomotif

Praktek TBO
Senin, 01 April 2019 Pukul 04:05:12 WIB

Praktek di bengkel perbaikan bodi otomotif, disini peserta didik diajarkan cara mendempul, mencampur cat, cara mengecat ...

SELENGKAPNYA